Recent Posts

Senin, 04 April 2011

hanya dibatasi tirai

Memisahkan kamar mandi, dengan ruang lain, hanya dengan selembar tirai, sepertinya jarang sekali ditemui. Bagaimana kalau kita coba sekarang? Pisahkan area mandi dan tidur, di kamar, hanya dengan tirai. Inspirasi ide yang satu ini hadir dari salah satu unit resort di Seminyak, Bali.

kamar mandia

Dimana area tidur dan mandi, cuma dipisahkan tirai tipis. Tampilan kamar jadi lebih lapang dan sama sekali tidak mengurangi privasinya, kok. Toh, kamar tidur dan kamar mandi sama-sama area privat, bukan?
Jika berminat membuat tatanan seperti ini, pilih tirai yang berbahan ringan. Sehingga jatuhnya “melambai”, jauh lebih cantik, dibanding menggunakan kain yang berat. Pilih juga kain yang berukuran panjang, hingga menyentuh lantai. Tampilan seperti ini memberi kesan mewah. Buat dengan sistem rel, jadi bisa dibuka tutup.

kamar mandi

Tirai bisa juga digantikan dengan dinding kaca. Efeknya sama, memberikan tampilan ruang yang lapang. Untuk yang belum terbiasa, mandi dalam keadaan “terbuka”.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More